Hobby Sebagai Inspirasi Usaha, Kenapa Tidak?
Hobby anda apa?
Jika pertanyaan itu diajukan, setiap orang hampir pasti mempunyai jawaban yang paling benar menurut dia. Hobby atau kesukaan dapat menjadi awal kesuksesan finansial. Seorang teman yang hobbynya utak-atik mesin dan perekayasaan, kini berhasil membangun jaringan bengkel power steering yang sangat besar. Ada yang juga yang hobbynya menulis, kini menjadi penulis terkenal karena karyanya laku keras di pasar.
Banyak sekali contoh kesuksesan pengusaha yang berawal dari hobby ini. Mungkin, karena sangat mencintai pekerjaan yang jadi hooby ini, kemungkinan sukses jadi lebih besar. Dan yang pasti, ada hal yang tidak bisa diukur dengan uang, yaitu kepuasan bathin. Asik juga ya, bahagia menekuni hobby sekaligus dapat duit….mantaaaappp…
Hobby yang bagaimana yang layak dijadikan sebuah usaha? Sebenarnya hampir semua hobby positif bisa dijadikan ajang cari duit, namun tentulah tidak semuanya. Bahkan ada hobby yang justru menghabiskan uang. Hobby yang bisa dijadikan usaha mempunyai beberapa cirri khas –meskipun juga ini tidak selalu benar- namun paling tidak dapat dibuat acuan untuk anda.
1. Marketable.
Coba lakukan riset kecil, apakah hobby anda ini disukai oleh banyak orang lain juga? Artinya, komunitas hobby anda banyak atau sedikit? Jika hobby anda terlalu unik sehingga tidak banyak yang membutuhkannya, wah itu alamat perjalan panjang akan anda alami untuk mensukseskannya menjadi sebuah usaha. Meski inipun tidak selalu, apalagi jika memang anda adalah seorang marketing hebat, bisa saja hobby yang terlalu unik diawal-awal, justru jadi booming begitu anda publikasikan. Seorang OKE ROSGANA, pehobby Yo-Yo, mampu menjadi sukses sebagai pemain dan pelukis yo-yo. Padahal sebelumnya tidak banyak yang berminat pada hobby yang satu ini, tapi dengan berbagai cara dan keseriusannya, Yo-yo mampu membuatnya berarti dan mamperoleh banyak penghargaan nasional maupun internasional. Tentunya, pada akhirnya yo-yo itu pula yang menjadi sumber mata pencariannya.
2. Tetap menarik ditekuni dalam jangka panjang.
Jika hobby anda mampu membuat anda terus-menerus bersemangat menekuninya bahkan hingga 10 tahun kedepan, maka itulah hobby yang pantas untuk diperhitungkan. Bahkan, jika anda merasa mampu melakukan hal itu seumur hidup anda, wow…selamat, hobby anda sangat-sangat-dan sangat kuat dan hebat.
3. Bukan Tren sesaat.
Sedikit berhubungan dengan poin 2, anda harus bisa menjawab pertanyaan: apakah hobby ini masih akan berlangsung dalam waktu yang lama? Apakah akan semakin banyak orang yang membutuhkannya di masa yang akan datang? Jika jawabannya ya, maka ini hooby hebat dan menjadi salah satu ciri yang bisa dijadikan usaha.
Itu sebagian ciri hobby yang baik untuk usaha, silahkan cek dan ricek, apakah hobby anda memenuhi semua cirri tersebut? Jika ya, maka jangan ragu untuk menekuninya dan siap-siaplah jadi pengusaha sukses dan bahagia karena mengerjakan sesuatu yang anda cintai….
Selamat mencari hobby, eh buka usaha!!! Hehehehe…..
Makasih atas masukkannya mas..memang hobby jika kita kelola dgn baik dan kembangkan bisa mendtgkan kesuksesan
mantap….seperti hobbi internetpun bisa mendatangkan uang kan? SETUJU???!
makasih atas masukkannya mas…hobby memang bisa membuat kita sukses….
bagus infonya, terimakasih
yaya setuju..!! kalau hobiku apaya??
blogging pastinya!!
dari blogging bisa dapet duit juga kan? hehehehe
Makasyiih infonya sob… btw, usaha salon q jga berawal dr hobi mendandani temen2 klo lgi mo ke acr ultah … truz lanjut ke sekolah kecantikan… skrg salon q ud msk thn ke 9 … makanya, aq bsa menerima inti dr postingan ini… anyway, success to you, my friend… have a nice day..
salah satu contoh nyata lagi…
selamat, mbak…
masalahnya bi saya nggak jelas bro…:D
mantap nih…main2 dsini dlu ah…:D
Tips menarik sob, blh ane jdkn hoby bwt masukan. Trims ya dh dshare
saya hobby-nya nge-blog nih, bisa menghasilkan gak?
lah, bisa apa gak mas pras?
pura-pura dalam perahu
kura-kura tidak tahu…
kwkwkwkwkw……
Dari pengalaman, usaha yang besar biasanya dimulai dari hobby.salam
hoby ku apa yah
ehehheh
bener tuh mas….
jadi pingin ngembangin hobby terpedam
Banyak orang yg sukses berbisnis, memulai bisnisnya dari hobby.Jd jangan sepelekan hobby Anda.
sekarang giliran saya ne, saya punya hoby bikin2 aneka barang siap pakai seperti tas wanita dan sandal, ada juga hiasan kecil, semuanya dari barang daur ulang seperti rafia, kresek dan karton, namun saya kurang paham bagaimana cara memasarkan produk saya..
coba diklankan bro….
barang bagus kalau gak ada yang tau, gak ada yang mau beli …jadi memang harus di iklankan…..
Biasanya Bisnis yang berawal dari Hobi akan berkembang dengan baik. Karena dilakukan dengan sepenuh hati dan sungguh-sungguh. Pada awalnya tidak terlalu memikirkan profit tetapi berfokus pada kualitas. Jadilah bisnis dari hobi sangat bagus.
saya hobinya sport, internetan, and mengajar….
yang mana ya bro!!!!
thanks….
Bener tuh, tapi terkadang karena situasi dan kondisi – Usaha dari bakat hoby gak ketolong juga, seperti usaha bidang Electronic, Bengkel Electronic banyak yg gulung tikar. so karena harga barang jadi, terkadang lebih murah dari perbaikan..ha..ha..ha, khususnya yg dari cina…wiiii mana tahan..
kalo saya hobi menanam tanaman,boleh tanya gak tanaman yg banyak d cari penghobi tanaman tu apa???? ada gak perkumpulan yg menaungi para penghobi tanaman sehingga bisa saya iklankan usaha saya ????????
mencoba memulai belajar, melakukan, sembari menganalisa yang terjadi.
semoga sukses..